
Promosi Produk Secara Online dengan Cara Ini!
Kamu masih pakai cara promosi dari ‘mulut ke mulut’ atau sebar brosur? Sekarang cara yang seperti itu sudah tidak efektif lagi. Kalau mau efektif, kamu bisa lakukan promosi produk secara online saja!
Jika menggunakan cara tersebut, dijamin penjualan produkmu bisa meningkat dan otomatis jumlah omset juga ikutan meningkat!
Cara promosi produk secara online cukup mudah untuk dilakukan. Kamu bisa baca artikel Aidee Lab kali ini yang akan membahas cara promosinya.
Artikel kali ini akan membantu kamu untuk memahami bagaimana caranya mempromosikan produk secara online yang benar dan tepat.
Tenang saja, pembahasan artikel kali ini akan dibahas sedetail mungkin biar kamu bisa lebih paham caranya.
Untuk lebih lengkap mengenai cara promosi produknya, kamu bisa simak pembahasan selanjutnya ya!
Baca Juga : Cara Promosi Jualan di Facebook yang Benar
Cara Efektif Promosi Produk Secara Online yang Benar
Di era digital seperti saat ini, segala hal yang ingin dilakukan akan terasa lebih mudah dan prosesnya jauh lebih cepat dibandingkan era seperti dahulu.
Hal tersebut tentunya juga mempermudah para pebisnis yang ingin bisnisnya ingin dikenal banyak orang, atau ingin mendapatkan omset yang banyak.
Para pebisnis juga tidak perlu susah payah lagi untuk mempromosikan bisnis mereka.

Kalau dahulu para pebisnis harus sebar brosur, pasang iklan di billboard atau koran. Sekarang ini, para pebisnis sudah bisa melakukan promosi produk secara online!
Tentunya hal tersebut sangat mempermudah mereka untuk menjangkau lebih banyak target audiens yang berpotensial.
Sekarang ini juga sudah ada beberapa pebisnis yang mulai sadar kalau mempromosikan produk secara online lebih efektif dan efisien dibandingkan cara promosi seperti dahulu.
Hanya saja sebagian pebisnis lainnya masih belum tahu bagaimana caranya promosi produk melalui media online.
Padahal cara promosinya cukup mudah lho! Penasaran bagaimana cara promosi produk secara online? Berikut ini beberapa caranya:
1. Melakukan Riset Pasar dan Kompetitor
Sebelum mempromosikan produk secara online, ada baiknya kamu harus riset terlebih dahulu kondisi pasar dan kompetitor.
Hal tersebut dilakukan agar kamu bisa tahu cara mempromosikan produknya dengan tepat dan bisa bersaing dengan kompetitor lainnya.
Selain itu, dengan melakukan riset ini bisa membantu kamu untuk membuat sebuah keputusan dari hasil riset kondisi pasar dan kompetitor.
Jika bingung bagaimana cara melakukan risetnya, berikut ini beberapa caranya:
a. Menentukan Target Audiens
Saat berjualan, kamu tentunya ingin menjual produkmu sebanyak mungkin ke orang – orang.
Namun produk yang kamu jual tersebut belum tentu cocok dan bisa memenuhi keinginan orang lain.
Maka dari itulah alasannya penting sekali untuk menentukan target audiens terlebih dahulu sebelum mempromosikan produkmu.
b. Menganalisis Kompetitor
Dalam berbisnis sebenarnya sah – sah saja jika ingin menganalisis kompetitor.
Hal tersebut dilakukan agar kamu bisa berinovasi dan menciptakan produk yang belum ada di pasaran.
Namun perlu diingat, jangan sampai kamu menjiplak hasil kerja dari kompetitor tersebut ya! Hal tersebut sangat dilarang.
Untuk menganalisis kompetitor, kamu bisa analisis apa saja yang telah berhasil mereka lakukan dan apa yang tidak.
Kamu bisa lakukan pengecekan media sosial kompetitor atau websitenya.
c. Menentukan Kelebihan Produk
Penting sekali untuk menentukan kelebihan produk yang ingin kamu promosikan!
Dengan kelebihan tersebut bisa membuat produk kamu jadi lebih menonjol dibandingkan produk lain yang serupa.
Selain itu, dengan menentukan kelebihan produk menjadi nilai tambahan saat mempromosikan produk. Para konsumen juga jadi tahu alasan mengapa harus menggunakan produk kamu.
Baca Juga : Cara Endorse Influencer untuk Mempromosikan Brand
2. Tetapkan Tujuan dalam Berbisnis
Dalam berbisnis tentunya harus punya tujuan, tidak perlu yang terlalu ambisius, kamu bisa tentukan tujuan yang benar – benar ingin dicapai.
Jika bingung bagaimana cara menetapkan tujuan dalam berbisnis, kamu bisa menggunakan metode SMART.
Dengan metode SMART bisa membantu kamu untuk menetapkan tujuanmu dalam berbisnis.
Di metode SMART terdapat 5 aspek yang paling penting diantaranya, spesifik, terukur, bisa dicapai, relevan, serta terikat dengan waktu.
Kelima aspek tersebut bisa menjadi parameter saat menetapkan tujuan berbisnis.
3. Tentukan Media Promosi
Jika sebelumnya kamu telah melakukan riset pasar dan kompetitor, serta menetapkan tujuan dalam berbisnis, maka tahap selanjutnya kamu perlu menentukan media promosinya.
Ada berbagai macam media promosi, namun perlu kamu ingat kalau tidak semua media promosi cocok digunakan untuk mempromosikan produk tertentu.
Maka dari itu, kamu perlu menentukan media promosinya terlebih dahulu berdasarkan riset pasar yang telah kamu lakukan sebelumnya.
Contohnya saja target audiens produkmu yaitu Gen Z, yang mana Gen Z lebih aktif di sosial media seperti TikTok, Instagram, dan X.
Maka dari situ, kamu bisa tentukan langsung apakah ingin mempromosikan produk di TikTok, Instagram, atau X.
4. Promosi di Sosial Media
Seperti yang kamu tahu, kalau sekarang ini kebanyakan orang lebih sering menggunakan sosial media dibandingkan membaca koran atau majalah, menonton televisi, mendengar radio, dan lainnya.
Melihat hal tersebut, tentunya membuat sosial media menjadi salah satu media promosi yang paling efektif dan efisien.
Para pebisnis bisa lebih mudah menjangkau target audiens mereka secara lebih luas tanpa harus mengeluarkan biaya besar.
Hal ini tentunya juga menjadi keuntungan bagi para pebisnis pemula yang masih minim budget untuk menggunakan jasa iklan online.
Kamu bisa tentukan ingin promosi melalui sosial media mana saja, misalnya ingin promosi di Facebook, Instagram, atau TikTok.
Namun perlu diingat, kamu perlu menyesuaikan sosial medianya dengan target audiens ya!
Baca Juga : Tren Promosi di TikTok, Ketahui Tips Ini Sebelum Mencobanya !
5. Promosi Melalui Website
Masih ada sebagian pebisnis yang belum tahu kalau website bisa dijadikan sebagai media promosi.
Untuk mempromosikan sebuah produk melalui website, kamu perlu mendesain website semenarik mungkin agar target audiens yang melihatnya bisa tertarik menggunakan produk yang kamu promosikan.
Selain itu, kamu juga perlu pastikan font yang digunakan mudah untuk dibaca, tampilan desain website menarik yang mampu membuat audiens betah di website dan tertarik untuk membeli produk yang kamu jual.
Adapun berbagai cara tambahan yang bisa kamu lakukan untuk mempromosikan produkmu melalui website diantaranya:
a. Memberikan Penawaran Menarik
Semua orang pastinya menyukai penawaran yang menarik seperti diskon, buy 1 get 1, dan berbagai penawaran menarik lainnya.
Kamu bisa menampilkan berbagai penawaran menariknya di website, agar target audiens bisa tahu kalau produkmu sedang promo.
b. Membuat Konten yang SEO Friendly
Jika kamu ingin mempromosikan produkmu dengan menggunakan website, maka kamu perlu membuat konten terlebih dahulu. Kontennya bisa berupa foto ataupun video.
Pastikan ketika membuat kontennya harus SEO friendly agar mesin pencari seperti Google bisa mengenali produk. Apakah produkmu relevan atau tidak.
Cara membuat konten produk di website agar SEO friendly yaitu kamu cukup menggunakan kata kunci yang sesuai dengan produkmu, dan kata kunci yang sering digunakan oleh target audiens.
Baca Juga : Cara Promosi Secara Online yang Benar Biar Tidak Salah!
Promosi Lancar dengan Cara Promosi Produk Secara Online!
Itulah tadi beberapa cara promosi produk secara online yang bisa kamu ikuti jika ingin produk yang kamu jual bisa banyak terjual.
Caranya mudah untuk dilakukan, namun belum tentu semua pebisnis paham cara menjalaninya.
Maka dari itu, sekarang ini sudah banyak penyedia jasa yang menawarkan jasa iklan online ke para pebisnis agar mereka lebih terbantu untuk mempromosikan produk.
Bagi kamu yang bingung mulai dari mana cara promosi produk secara online, bisa banget buat pakai jasa iklan online dari Aidee Lab!
Aidee Lab menyediakan berbagai jasa iklan online seperti jasa iklan Google Ads, Meta Ads, dan TikTok Ads.
Bagi kamu yang tertarik untuk menggunakan jasa iklan online dari Aidee Lab, kamu bisa langsung hubungi tim Aidee Lab melalui nomor berikut ini:
Segera hubungi sekarang juga untuk mendapatkan berbagai promo yang menarik!